Buaya Siam (Crocodylus siamensis) adalah sejenis buaya anggota suku
Crocodylidae. Buaya ini secara alami tersebar di Indonesia (Jawa dan
Kalimantan), Malaysia (Sabah dan Serawak), Laos, Kamboja, Thailand, dan
Vietnam. Disebut buaya Siam karena spesimen tipe jenis ini yang
dideskripsi dan dijadikan rujukan berasal dari Siam (nama lama
Thailand). Buaya ini sekarang terancam kepunahan di wilayah-wilayah
sebarannya, dan bahkan banyak yang telah punah secara lokal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar